Karir Sanjay Dutt Harus 'Berakhir' Empat Minggu Lagi!
Sanjay Dutt
@ indianceleb.com
Kapanlagi.com - Aksi terorisme yang melibatkan Sanjay Dutt beberapa tahun silam ternyata membawa dampak luar biasa bagi karirnya. Sepertinya, karir bintang Bollywood ini akan 'berakhir' empat bulan lagi. Bagaimana bisa?
Seperti dilaporkan oleh Apunkachoice, Pengadilan Tinggi India telah memutuskan bahwa Sanjay bersalah. Alhasil, dia diberi waktu empat minggu untuk menyerahkan diri.
Sanjay Dutt @ news.msn.com
Keputusan pengadilan ini tidak sesuai dengan permohonan Sanjay yang meminta waktu enam bulan untuk menggarap proyeknya. Mau tak mau, dia harus menggunakan waktu yang tersisa dengan sebaik mungkin.
Meski demikian, hakim telah memberikan keringanan atas kasus ini. Sanjay yang awalnya hanya dijatuhi hukuman enam tahun penjara, hanya dikenai hukuman lima tahun.
Kasus pengeboman di Mumbai sendiri terjadi pada tahun 1993 dan menewaskan sekitar 257 orang. Sanjay terbukti memiliki senjata ilegal yang ternyata berhubungan dengan insiden tragis tersebut.
Dianggap Kurang Terkenal, Katy Perry Terlibat Masalah Hukum
Inikah Yang Dilakukan David Beckham Agar Dianggap 'High Class'?
Keren Sih, Tapi Artis-Artis Ini Tak 'Becus' Lakukan Hal Kecil!
Kristen Stewart Tampil Bak Pengemis di Coachella
Lusuh, Macaulay Culkin Makin Mirip Gelandangan
Hina Chris Brown, Drake Akui Hubungan Dengan Rihanna
Foto Pantai Artis Hollywood Yang Dijamin Bikin 'Ilfil'
Ditemukan Implan Rahasia Dalam Tubuh Michael Jackson!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(apk/ris)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
