Main di 'JAKARTA HATI', Asmirandah Jatuh Cinta ke Perannya
Asmirandah foto: KapanLagi.comĀ®
Kapanlagi.com - Peran Asmirandah, dalam film JAKARTA HATI tergolong unik. Selebritis cantik ini memerankan wanita tanpa nama. Pun dengan Surya Saputra yang menjadi lawan mainnya.
"Peran saya dan kak Surya itu gak ada namanya, cuma cewek dan cowok aja," ujar Andah, sapaan Asmirandah, saat jumpa pers film Jakarta Hati di Foodism, FX Plaza, Jakarta, Kamis (1/11).Andah mengaku bangga bisa menjadi bagian dalam film ini. Alasannya, sebelumnya ketika masih kuliah, dia telah membaca skrip film ini. Kebetulan Salman Aristo adalah dosennya. Bahkan saat membaca skrip ini dua tahun lalu, dia sudah merasa jatuh cinta dengan film ini.
"Aku pernah baca skrip pas jadi murid mas Aristo di kampus, tiba-tiba dua tahun kemudian setelah lulus aku dikasih skripnya. Karena memang sudah terlanjur jatuh cinta banget sama peran ini," sambungnya lagi.Film JAKARTA HATI merupakan jenis film omnimbus yang menceritakan enam cerita yang terjadi di Jakarta. Film ini adalah film kedua Salman Aristo setelah JAKARTA MAGHRIB.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/pur/dis/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
