Brad Pitt Benci Vampir
Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Sekarang zamannya vampir. Entah berapa film yang sudah dibuat berdasarkan makhluk pengisap darah ini. Makin banyaknya film bertema vampir ternyata tak membuat Brad Pitt tertarik. Malahan Brad benci kalau harus mengingat pengalamannya bermain dalam INTERVIEW WITH THE VAMPIRE tahun 1994 lalu.INTERVIEW WITH THE VAMPIRE memang mengangkat pamor Brad Pitt meskipun di film ini ia tak kebagian terlalu banyak adegan. "Saya menghabiskan enam bulan dalam kegelapan.... mengenakan lensa kontak, make-up....," ungkap Brad Pitt membuka kisahnya. Film ini memang filmnya Tom Cruise dan Brad hanyalah pendukung saja."Dalam versi filmnya, mereka mengambil aspek esensial Lestat dan membuatnya jadi inti film. Menarik memang tapi buat saya - tidak ada yang bisa dikerjakan - saya cuma duduk nonton Tom Cruise," lanjut pemeran yang saat itu kebagian peran sebagai Louis de Pointe du Lac ini.Selain itu, INTERVIEW WITH THE VAMPIRE juga membawa kenangan buruk buat Brad Pitt. Saat itu River Phoenix yang seharusnya ikut bermain tiba-tiba meninggal dan perannya digantikan oleh Christian Slater.
(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)
(kpl/cmc/roc)
Fatchur Rochim
Advertisement
-
Fashion Selebriti Potret Wanda Hara Pakai Batik, Salfok ke Jenggot yang Bikin Makin Macho
-
Fashion Selebriti Indonesia Pesona Tara Basro Pakai Batik, Stylish Tabrak Motif dan Warna