Halle Berry Dilamar Sang Kekasih
Kapanlagi.com - Halle Berry dan Gabriel Aubry dikabarkan bertunangan. Gabriel, pria model asal Kanada, yang telah mempunyai seorang puteri bernama Nahla Ariela berusia sebulan bersama dengan Halle, disebutkan telah melamar aktris bintang X-MEN itu dan memberikan sebuah cincin pertunangan warisan dari neneknya. Seorang sumber yang dekat dengan pasangan tersebut mengatakan, "Gabriel merasa bahwa saatnya tepat untuk melamar Halle. Ia memberikan sebuah barang warisan keluarganya karena ia ingin menunjukkan pada kekasihnya itu betapa Halle sangat berarti baginya dan ia akan sangat diterima dalam keluarga besar Aubrey." "Cincin itu sebelumnya adalah milik nenek Aubrey. Itu adalah sebuah cincin pertunangan," imbuhnya. Halle pertama kali mengenakan cincin yang bertahtakan berlian itu di jari manisnya saat menghadiri acara Revlon Walk/Run for Women di Los Angeles, akhir pekan lalu. Wanita berusia 41 tahun ini saat itu juga mengenakan sebuah kalung yang berleontin huruf 'N' yang berarti Nahla. Halle, yang terakhir kali tampil di layar lebar dalam film THINGS WE LOST IN THE FIRE, akan kembali tampil dalam sebuah film drama psikologi berjudul FRANKIE AND ALICE.Ā Ā
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(fef/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
