Jessica Biel Lepas Cincin Tunangan di Golden Globe

Penulis: Riswinanti Permatasari

Diterbitkan:

Jessica Biel Lepas Cincin Tunangan di Golden Globe Jessica Biel @ Retna

Kapanlagi.com - Tak diragukan lagi, penampilan Jessica Biel dalam ajang Golden Globe 2012 yang sedang digelar di Beverly Hills Hilton California kali ini memang benar-benar memukau. Dengan gaun putih lengan panjang, kekasih Justin Timberlake ini tampil bak seorang putri.Namun seperti dilaporkan E! Online, ada yang janggal dari penampilan Jessica pada Minggu (15/1) waktu AS tersebut. Diberitakan baru saja menerima lamaran dari sang kekasih, wanita cantik tersebut ternyata hadir di ajang Golden Globe 2012 tanpa mengenakan cincin pertunangannya.Moment ini sebenarnya bukan moment pertama Jessica tampil di depan umum tanpa cincin pertunangan. Malam sebelumnya, saat tampil di W Magazine Best Performances Issue, Jessica juga tampil tanpa cincin melingkar di jari manisnya. Selain itu, dia juga tampil sendiri tanpa Justin dalam dua ajang tersebut.Namun demikian, belum ada keterangan jelas mengapa dia tidak mengenakan cincinnya tersebut. Walaupun melepas cincin kerap disangkut-pautkan dengan retaknya hubungan, namun memang bukan berarti hal itu sedang menimpa pasangan putus nyambung tersebut.Kabar pertunangan keduanya telah santer terdengar sejak awal Januari 2012 kemarin. Kabarnya, Justin telah melamar kekasihnya tersebut di atas Pegunungan Jackson, Wyoming. kabar pertunangan tersebut telah dikonfirmasi oleh keluarga dekat Justin, yaitu neneknya.   

(eol/ris)

Rekomendasi
Trending