Josh Duhamel 'Ditendang' Dari Pesawat

Josh Duhamel 'Ditendang' Dari Pesawat Josh Duhamel © splashnews.com

Kapanlagi.com - Gara-gara menolak mematikan BlackBerry miliknya, petugas penerbangan terpaksa harus mengantar aktor Josh Duhamel keluar dari pesawat. Sesuai peraturan penerbangan, penumpang dilarang mengaktifkan ponsel mereka selama penerbangan karena dikhawatirkan akan mempengaruhi instrumen yang ada di dalam pesawat, meski beberapa penerbangan sudah mengizinkan penumpangnya menggunakan ponsel mereka. Untungnya Josh masih bisa mengikuti penerbangan berikutnya.Meski awalnya menolak mematikan BlackBerry miliknya dan terpaksa harus 'didepak' dari penerbangan namun akhirnya Josh Duhamel menyesali perbuatannya dan meminta maaf. Menurut juru bicara aktor yang terakhir bermain dalam LIFE AS WE KNOW IT ini Josh sebenarnya hanya ingin mengirim SMS untuk memberi tahu kalau ia bakal terlambat datang karena penerbangan yang sedikit mengalami penundaan. Sayangnya masalah kecil ini malah berbuntut harus keluarnya Josh dari pesawat.Menurut berita yang dilansir Splash News, hari Kamis lalu Josh Duhamel berencana terbang dari LaGuardia Airport menuju Kentucky namun saat pesawat sudah hampir lepas landas, Josh ternyata belum juga mematikan BlackBerry miliknya. Petugas telah meminta Josh sampai tiga kali namun tak dihiraukan oleh aktor ini. Terpaksa petugas penerbangan meminta polisi untuk mengawal Josh yang kabarnya mulai marah-marah.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(spl/roc)

Editor:

Fatchur Rochim

Rekomendasi
Trending