Justin Bieber Minta Tips Kencan

Justin Bieber Minta Tips Kencan Justin Bieber © splashnews.com

Kapanlagi.com - Buat Justin Bieber cewek yang sempurna adalah perpaduan antara Cheryl Cole dan Katy Perry dan karena itu pula penyanyi belia asal Kanada ini berharap dua cewek idolanya ini bisa memberinya sekedar tips soal bagaimana menghadapi cewek. Justin mengaku sering tak bisa membedakan antara saat seorang gadis benar-benar menyukainya atau hanya suka pada statusnya sebagai selebriti.

"Cheryl Cole dan Katy Perry adalah dua gadis paling hot di dunia ini. Mereka juga tetap normal dan kelihatan lucu," ujar Justin Bieber seperti dikutip dari Splash News. Karena itu pula Justin berharap dua wanita cantik ini bisa menjadi pelatihnya dalam berkencan. "Mungkin mereka bisa melatih saya dan memberi tahu saya bagaimana mencari tahu cewek mana yang paling baik untuk saya. Pasti itu akan jadi pengalaman yang tak terlupakan," lanjut Justin.

“Saya ingin versi muda dari Cheryl dan Katy - perpaduan dari mereka pasti akan jadi cewek yang hot.„
Justin Bieber

Justin juga tak malu-malu mengakui kalau Cheryl Cole dan Katy Perry adalah dua wanita yang telah memikat hatinya. "Seandainya saya sedikit lebih tua, mereka adalah cewek yang akan saya kencani. Saya ingin versi muda dari Cheryl dan Katy - perpaduan dari mereka pasti akan jadi cewek yang hot," jelas Justin lagi.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(spl/roc)

Rekomendasi
Trending