Megan Fox Hobi Sakiti Diri Sendiri

Kapanlagi.com - Punya tubuh dan wajah sempurna nampaknya tak membuat Megan Fox menghindari kesenangan untuk melukai diri sendiri. Saat berbicara pada majalah Rolling Stone, bintang TRANSFORMERS berusia 23 tahun itu mengakui hobinya tersebut."Iya," jawabnya saat ditanya apakah dia pernah melukai dirinya sendiri. "Tapi aku tidak ingin meneruskannya. Aku nggak mau menyebut diriku sebagai seorang 'cutter' (orang yang suka menyilet tubuhnya sendiri -red).""Anak perempuan melewati fase-fase yang berbeda saat mereka tumbuh dewasa. Saat mereka merasa amat buruk, mereka akan mengalami gangguan makan atau akhirnya suka menyilet tubuh mereka sendiri," lanjutnya.Namun, saat ditanya apakah Megan pernah juga mengalami masalah gangguan makan, dia ogah menjawabnya."Jika aku membicarakannya, aku harus mengingat statusku sebagai seorang role model dan aku harus memilih kata-kata dengan amat hati-hati. Aku juga harus memastikan jika aku mengungkapkannya dengan sebuah cara yang spesifik, makanya aku nggak mau melakukannya," katanya seperti dilansir oleh ShowbizSpy.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ss/npy)

Rekomendasi
Trending