Noel Gallagher Kutuk Tanah Airnya

Kapanlagi.com - Bintang pentolan Oasis yang hobi mencela orang, Noel Gallagher, ternyata sangat menyukai kegiatan tur dunianya. Pasalnya satu-satunya hal yang disukainya di Inggris hanyalah teh, tak ada yang lain lagi.Rocker itu mengaku bahwa dia selalu enggan untuk kembali ke tanah airnya tersebut setelah melakukan tur di negara lain. Dia mengatakan tidak ada yang hebat di Inggris untuknya."Sejujurnya, Inggris adalah tempat yang sangat buruk. Well, lihatlah, buruk sekali!" katanya."Orang-orang memiliki gambaran romantis di Inggris, kau tahu. Penuh dengan kejahatan, penuh dengan turis. Kemacetan lalu lintas, dan polusi. Aku bahkan tidak tahu mengapa aku tinggal di sini.""Aku ingin secangkir teh. Cuma itu saja, lainnya tidak pernah aku tunggu."Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ctm/npy)

Rekomendasi
Trending