Kapanlagi.com - Pangeran William dan Kate Middleton bahagia menyambut kelahiran keponakannya. Hal ini disampaikan Duke dan Duchess of Cambridges dalam kunjungan terbaru mereka.
"Aku amat bahagia dan akan segera mengunjunginya dalam beberapa hari ke depan. Aku juga menyambut adikku sendiri ke komunitas kurang tidur, yakni menjadi orangtua," kelakar Pangeran William.
© Splash
Kelahiran Royal Baby dari Meghan Markle dan Pangeran Harry menjadi keponakan pertama Kate dan Will. Tentu saja keduanya amat bahagia menyambut kelahiran bayi laki-laki ini. William juga membocorkan pesannya untuk Harry pada publik."(Ku beri) Beberapa saran. Aku doakan yang terbaik, dan aku harap dalam beberapa hari mereka bisa bersantai dan menikmati kehadiran si kecil dalam keluarga serta semua suka cita yang juga datang," ujar ayah tiga anak ini.
"Ini masa yang spesial. Louis dan Charlotte baru berulang tahun, ini juga saat yang tepat untuk memiliki bayi. Sekarang musim semi, ini amat baik. Seperti yang dikatakan William, kami akan menemui mereka dan cari tahu nama si bayi," ungkap Kate.
(kpl/rna)
Editor: Rezka Aulia