Shirley Temple Terima Penghargaan

Kapanlagi.com - Asosiasi aktor Hollywood Minggu mengenugerahi bintang cilik legendaris Shirley Temple Black dengan penghargaan khusus atas karirnya yang membawa ikon film berambut ikal itu menjadi diplomat AS.

Bintang cilik terkenal sepanjang masa itu, kini berusia 77 tahun, menerima Screen Actors Guild Life Achievement Awards sebagai penghargaan atas karirnya dalam puluhan film dan komitmennya sepanjang beberapa dekade pada masalah-masalah kemanusiaan.

Sebagai anak-anak yang terlalu cepat menjadi dewasa dengan menyanyi dan menari, Temple melakukan debutnya di film pada 1932 setelah seorang sutradara menemukannya dalam sekolah dansa, dan bersorak mengelukan Amerika pada puncak depresi besar yang meletihkan pada dasawarsa 1930-an.

"Saya punya satu nasehat untuk kalian yang ingin memperoleh penghargaan Lifetime Achievement Awards: Mulai pagi-pagi," kata Black, seperti dilaporkan AFP, setelah menerima penghargaan itu di Los Angeles dari aktris cilik Dakota Fanning dan Jamie Lee Curtis.

"Saya telah dikarunia tiga karir yang sangat bagus, yakni film dan televisi, istri, ibu dan nenek, ...dan tugas diplomatik untuk pemerintah AS," katanya kepada hadirin pada acara di Los Angeles.

Temple dilahirkan pada 23 April 1928 di Los Angeles dan melakukan debutnya di layar perak dalam, film WHAT'S TO DO pada 1932, sehingga menjadi fenomena nasional sebelum tampil pada sekitar 40 film sebelum dia genap berusia 12 tahun.

Pada 1934 saja, dia telah tampil dalam 10 film, termasuk LITTLE MISS MARKER, BABY TAKE A BOW dan BRIGHT EYES, yang membuatnya terkenal karena melantunkan lagu ON THE GOOD SHIP LOLLIPOP.

Pada 1935, dia menerima Juvenile Academy Award pertama dan terus tampil dalam berbagai hitnya, seperti CURLY TOP dan HEIDI sampai karirnya mulai melambat seiring dengan semakin dewasanya dia.

Ia terakhir kali bermain film dalam THE STORY OF SEABISCUIT, pada 1949 saat dirinya berusia 21 tahun, ketika dia pensiun dari dunia akting.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/erl)

Rekomendasi
Trending