Taylor Swift: I Love Being Single
©fameflynet
Kapanlagi.com - Tidak terasa, sudah tahun lebih Taylor Swift tidak memiliki kekasih. Padahal biasanya, ia tidak butuh waktu lama untuk menambatkan hati ke seseorang. Saat ditanyai mengenai hal ini, ia menjawab bahwa dirinya kini nyaman dengan status single.
"Sejujurnya, sendiri adalah hal terbaik yang aku rasakan sekarang. Aku tidak peduli dengan omongan orang tentangku," ujarnya dikutip dari okmagazine.
Bagi penyanyi berusia 24 tahun ini, menikmati kesendirian membuatnya sadar bahwa single bukanlah status yang buruk. Walau mungkin pada awalnya terasa berat. Tapi ia ternyata merasakan bahwa dengan tidak memiliki kekasih, ia lebih fleksibel melakukan apapun.
"Hidup penuh dengan hal menyenangkan, tidak terbatas pada memiliki pasangan atau tidak. Karena itulah, aku bisa mengatakan bahwa I love being single," tambahnya.
Lantas bagaimana Taylor Swift mengatasi rasa sepi dan kosong saat tidak memiliki pasangan? Ia mengisi waktu dengan menikmati hobi, menekuni hal-hal favoritnya dan pergi bersama sahabat-sahabatnya.
"Nikmati hidupmu, pergi dengan teman-teman, jalani hobi yang disukai. Dengan begitu, kamu tidak akan merasa hampa dan kesepian," tutupnya.
Menikmati hidup adalah kunci Taylor Swift selalu bahagia. Cornetto akan berbagi kebahagiaan denganmu melalui kompetisi Ride to Fame. Kamu bisa memenangkan hadiah yang luar biasa lho. Sebut saja tampil di panggung yang sama dengan Taylor Swift dan kontrak rekaman bersama SONY music.
Lantas bagaimana cara mengikuti kompetisi Ride to Fame ini? Kamu bisa baca info selengkapnya di www.wallscornetto.com . Jangan lewatkan kesempatanmu datang ke Taylor Swift Red Tour presented by Cornetto dan tampil di panggung kerennya. Nikmati rasa serunya, suka banget akhirnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/sya/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
