Terlihat Mesra Kembali, John Mayer - Katy Perry Balikan?
Diperbarui
John Mayer - Katy Perry © Splashnews.com
Kapanlagi.com - Kisah asmara Katy Perry dan John Mayer memang tak ada habisnya. Sepasang kekasih ini sering dikabarkan putus nyambung dalam beberapa waktu ini.
Pada tahun ini saja, Katy Perry dan John Mayer sudah dua kali dikabarkan putus. Sempat balikan di awal tahun lalu, mereka berdua kembali memutuskan untuk berpisah pada bulan Maret kemarin.
Lama tak terlihat bersama, Katy Perry dan John Mayer langsung kembali membuat para pemerhati dunia hiburan geleng-geleng kepala. Mereka berdua tampil mesra saat datang ke sebuah acara di Saratoga, Wyoming pada hari Sabtu lalu.
Katy Perry dikabarkan balikan dengan John Mayer © Splashnews.com"John dan Katy terlihat bahagia. Mereka gandengan tangan dan duduk bareng selama upacara pernikahan itu," ujar salah seorang sumber dari Female First.
Bukan hanya itu saja, Katy dan John kini nampaknya sedang merasakan puncak asmara mereka. So, apakah ini merupakan akhir dari perjalanan putus nyambung mereka berdua?
"Mereka menghabiskan banyak waktu bareng di rumah, ngobrol tentang perasaan mereka dan mencobanya agar terus baik-baik saja," tambah sumber tersebut.
Sudah Baca Yang Ini?
Inilah Daftar Nominator di Ajang MTV Europe Music Awards 2015
6 Penyanyi Yang Buktikan Jika Taylor Swift Punya Banyak Musuh
5 Diva Tersohor Ini Pakai Kostum 'Mata Satu', Illuminati Kah?
Meski Kekinian, Deretan Seleb Ini Pernah Alami Kejadian Mistis
Taylor Swift Mesra Dengan Pria Lain, Calvin Harris Cemburu?
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(fem/abl)
Oleh
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
