Alice Norin Siapkan Diri Syuting 'KCB'

Kapanlagi.com - Setelah melewati beberapa tahap persiapan penggarapan materi, film KETIKA CINTA BERTASBIH siap untuk digarap proses syutingnya. Film yang mengambil setting negara Mesir tersebut akan segera dimulai tanggal 6 November mendatang. Artis cantik, Alice Norin, mengaku sampai saat ini dirinya yang juga ikut bermain dalam film tersebut masih dalam proses reading."Sekarang kita sudah sampai tahap reading, karena tanggal 6 November kita sudah harus berangkat ke Mesir untuk syuting. Dalam proses reading itu saya mempelajari beberapa kosakata dalam bahasa Arab," aku istri dari DJ Riri tersebut.Alice mengaku, menghadapi proses syuting KCB tersebut membuat dirinya sedikit gugup. Hal ini dikarenakan dirinya belum mengetahui medan di mana akan dijadikan lokasi syuting. Menghadapi hal tersebut, Alice mengaku dirinya sempat bertanya-tanya ke beberapa temannya yang sudah pernah ke Mesir."Saya memang tanya-tanya ke orang yang sudah pernah ke Mesir. Yang saya tanyakan antara lain soal makanan. Karena kita kan tidak tahu jenis makanan di sana cocok nggak dan tanya tentang kondisi di sana," imbuh Alice saat dijumpai di acara pemutaran perdana film DOA YANG MENGANCAM, Selasa (07/10/08), di Plaza FX, Sudirman, Jakarta Selatan.Alice menambahkan, di saat syuting di Mesir, dia juga akan memanfaatkan waktu kosong untuk mengunjungi beberapa situs sejarah yang ada di sana. Alice berencana akan mengunjungi piramida dan luxor yang ada di Mesir. Alice menganggap, selain bekerja, dirinya sekaligus bisa melakukan liburan di negara tersebut. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/dna)

Rekomendasi
Trending