Alice Norin Tak Takut Imej 'Miring'

Penulis: Fatchur Rochim

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Alice Norin ternyata bukanlah tipe pesohor yang takut imej buruk. Buktinya, saat ini ia sedang menekuni dunia DJ yang notabene dikonotasikan dengan hal-hal yang negatif.

Menurutnya, itu cuma karena DJ kerjanya di klub, maka banyak orang yang beranggapan bahwa profesi ini dekat dengan dunia malam. Alice sendiri sebenarnya sudah cukup lama tertarik dengan dunia DJ namun baru mulai tahun kemarin is benar-benar menekuninya.

"Awalnya hobi, terus aku suka dance music. Kebetulan banyak yang ngajarin," ungkapnya. Ia juga menambahkan bahwa ia tak mau ikut-ikutan artis yang jadi penyanyi. "Di sini gue ingin beda. Gue ingin jadi DJ," tambahnya.

Mengenai perannya dalam film KCB (Ketika Cinta Bertasbih), ia juga tak merasa takut akan muncul imej buruk terhadap dirinya. "Ya, terserah tanggapan orang tentang masalah itu. aku ngejalanin positif, dan yang penting gue nggak amburadul. Gue bisa bawa diri," papar aktris berdarah Norwegia-Manado-Sunda ini.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/ant/roc)

Editor:

Fatchur Rochim

Rekomendasi
Trending