Ari Wibowo: Narkotika Bukan Obat!

Kapanlagi.com - Bergabung dengan Yayasan Cinta Anak Bangsa sejak tahun 2000 ternyata memberi Ari Wibowo banyak pengalaman. Saat ini Ari lebih fokus pada upaya penanggulangan narkoba. Ia memulainya dengan memberi pemahaman yang benar pada anak SD dan SMP tentang apa sebenarnya narkotika itu."Caranya kampanye dengan mendatangi anak-anak sekolah SD dan SMP, memberi pencerahan, pemahaman tentang fungsi narkotika," ujar Ari saat ditemui di acara Angel of Change Campaign Launch di Crown Hotel yang diselenggarakan oleh Yayasan Cinta Anak Bangsa. Ari juga memberikan penekanan bahwa narkotika adalah zat yang digunakan dalam dunia medis untuk menghilangkan rasa sakit dan bukannya untuk mengobati suatu penyakit.Menurut Ari, penggunaan narkotika yang tidak sesuai dengan fungsinya dapat membahayakan tubuh dan karenanya harus dihindari. "Jadi kita beri pengetahuan supaya kita sadar tentang betapa bahayanya narkoba," katanya kemudian. Menyangkut masalah zat adiktif, Ari juga menyebutkan bahwa meskipun ia bukan orang Islam, namun ia mendukung fatwa MUI soal rokok. Menurut Ari dampak negatif asap rokok membuatnya pantas dijauhi. "Penerapan fatwa tersebut saya setuju, tergantung implementasinya. Karena kalau merokok bisa menyakiti orang lain," tuturnya lagi. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ant/roc)

Rekomendasi
Trending