Ayahanda Ozy Syahputra Meninggal Dunia
@KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Berita duka datang dari aktor Ozy Syahputra. Pagi ini, Rabu (12/2) ayahanda Ozy, H. Amir Syam meninggal dunia pada pukul 09.25 WIB.
Berita duka ini dikabarkan oleh Tata Liem yang merupakan sahabat dari Ozy Syahputra. Ozy sendiri juga merupakan bagian dari manajemen Tata Liem, Glow Management.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada kabar mengenai penyebab meninggalnya ayahanda Ozy dan waktu pemakaman. Melalui pesan singkat BBM, Tata hanya meminta doa dari semua masyarakat.
Tata meminta doa agar ayahanda Ozy diterima di sisi-Nya, dan Allah akan menghapuskan segala dosanya. Selamat jalan H. Amir Syam.
Yang Ini Tak Kalah Hot!!!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
