Berita Pernikahan Tomtom dan Kristina Cuma April Mop

Berita Pernikahan Tomtom dan Kristina Cuma April Mop Tomtom The Titans @Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Berseminya hubungan drummer grup band The Titans, Tomtom dengan pedangdut Uut Permatasari sekaligus menepis kabar kalau Tomtom akan menikah dengan pedangdut Kristina.
Tomtom pun menceritakan jika dirinya hanya dikerjai oleh sesama artis Alvin Adam. "Bertemu dengan Kristina juga hanya sekali, itu juga bareng aku sama Uut dan ibunya. Ini gara-gara Alvin Adam bikin April mop di grup dengan bercandaan 'Kristina selamat sudah dilamar Tomtom'," ujar Tomtom saat ditemui di peluncuran album ke-4 The Titans di kantor Nagaswara, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (2/5).
Kontan saja candaan itu membuat Tomtom merasa tak enak dengan sang pacar, Uut. Apalagi, Kristina juga diketahui telah memiliki kekasih.
"Saya juga nggak enak sama Uut, karena kan Kristina juga dekat sama cowok lain, saya juga dekat dengan Uut. Tapi Uut nggak marah sih, dia kan tahu saya sama dia bukan sama Kristina. Cuma nggak enak aja sama cowoknya Kristina," ujar Tomtom.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/dew)

Rekomendasi
Trending