Blur Luncurkan Album 'Tandingan' Bagi Foo Fighters

Kapanlagi.com - Bassist grup band Blur, Alex James, menyatakan bahwa album terbaru mereka sangatlah 'kuat', para rocker Foo Fighters akan 'terkencing-kencing', saat mereka mendengarnya nanti.

James, Damon Albarn dan drummer Dave Rowntree telah bekerja sangat keras pada album pertama mereka, sejak tahun 2003, saat meluncurkan THINK TANK.

Selain itu, James mengatakan bahwa musik mereka itu lebih berbobot dan lebih agresif daripada lagu-lagu mereka yang sebelumnya.

Ia mengatakan, "Kami semua telah bersama sejak hari Natal dan telah membuat lagu-lagu rock yang menurut kami paling 'mesum', 'jorok', dan 'cabul', dari lagu-lagu yang pernah ada. Dan itu semua sangatlah luar biasa."

"Kami merasa, Foo Fighters bakal 'terkencing-kencing' saat mereka nanti mendengar lagu-lagu kami itu," tambahnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(cmc/bun)

Rekomendasi
Trending