6 Anak Artis Jadi Penyanyi Cilik, Sukses Rilis Single Perdana

6 Anak Artis Jadi Penyanyi Cilik, Sukses Rilis Single Perdana
Anak artis jadi penyanyi cilik (credit: Instagram.com/inigempiii/)

Kapanlagi.com - Dunia hiburan Tanah Air kembali diramaikan dengan kehadiran penyanyi cilik yang tak lain adalah anak para selebriti. Tidak sedikit menunjukkan bakat di bidang tarik suara, mengikuti jejak orang tua.

Beberapa anak artis bahka sukses merilis single perdana mereka. Menariknya ada yang sudah meraih penghargaan. Fenomena ini menjadi angin segar bagi industri musik anak di Indonesia.

Sementara itu, platform digital menjadi wadah baru bagi para penyanyi cilik ini untuk berkreasi dan mempromosikan karya mereka lebih luas. Penasaran siapa saja anak artis jadi penyanyi cilik? Selengkapnya cek di sini KLovers.

Baca artikel lainnya dengan topik yang sama di Liputan6.com.

1. Gempita Nora Marten Rilis Lagu 'Ajaib'

Gempita Nora Marten (credit: Instagram.com/inigempiii/)

Gempita Nora Marten atau akrab disapa Gempi, putri dari Gading Marten dan Gisella Anastasia, kini juga merambah dunia tarik suara. Ia merilis lagu perdana berjudul Ajaib pada tahun 2024.

Lagu ini spesial karena merupakan hasil karya musisi ternama Yura Yunita dan Donne Maula. Kehadiran Gempi menambah daftar panjang anak artis yang sukses merilis single perdana. Membanggakannya, lagu Gempi sukses meraih penghargaan AMI Awards kategori Artis Solo Anak-Anak Terbaik.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Levian Al Fatih Billar dengan 'Ayo Bergembira'

Levian Al Fatih Billar (credit: Instagram.com/levianbillar/)

Levian Al Fatih Billar, yang akrab disapa Abang L, putra dari pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora, juga tak ketinggalan menunjukkan bakatnya. Ia merilis lagu Ayo Bergembira di usianya yang baru dua tahun.

Lagu ceria ini dirilis pada tahun 2024, menjadi bukti bahwa putri pedangdut Lesti ini mewarisi bakat orang tua di dunia musik. Selain itu, Abang L juga meraih berbagai penghargaan termasuk Penyanyi Cilik Terpopuler dari Indonesian Dangdut Awards (IDA) 2024.

3. Arsy Hermansyah Rilis Lagu 'Picnic'

Arsy Hermansyah (credit: Instagram.com/queenarsy/)

Arsy Hermansyah, putri dari Anang Hermansyah dan Ashanty, telah menunjukkan kemampuan vokalnya yang luar biasa. Ia merilis lagu terbaru berjudul Picnic. Konsep video klip lagu terbaru Arsy dibuat menarik dan menampilkan dance ala video K-Pop.

4. Ameena Hanna Nur Atta dengan Lagu 'Love Animal'

Ameena Hanna Nur Atta (credit: Instagram.com/ameenaatta/)

Ameena Hanna Nur Atta, putri pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, juga resmi meluncurkan single perdananya. Single ini diberi judul Love Animal yang resmi rilis pada Februari 2025. Lagu ini menandai debut Ameena sebagai penyanyi cilik di usia 3 tahun.

5. Amora Lemos Rilis 'Buku Mimpiku'

Amora Lemos (credit: Instagram.com/amora_lemos05/)

Tak ketinggalan, Amora Lemos telah merilis beberapa lagu, termasuk single Buku Mimpiku pada Desember 2022. Selain itu, ia juga merilis lagu Selalu Bersama di tahun 2023. Pada tahun 2022, Amora telah bergabung dengan label rekaman besar Sony Music Entertainment Indonesia. Bahkan, Amora juga telah masuk berbagai nominasi dan penghargaan bergengsi. Termasuk Artis Solo Anak-anak Terbaik dalam AMI Awards 2023.

6. Princess Kayla Mutiara Pasha Rilis 'Oh Bintangku'

Princess Kayla Mutiara Pasha (credit: Instagram.com/adeliapasha/)

Princess Kayla Mutiara Pasha, anak Pasha Ungu dan Adelia Wilhelmina juga mengikuti jejak orang tua di dunia musik. Ia baru saja merilis single perdana yang diciptakan Pasha Ungu berjudul Oh Bintangku. Sementara itu, video klip lagu ini tersedia di kanal YouTube Pasha Adelia TV dirilis pada 7 November 2025.

7. QnA Anak Artis Jadi Penyanyi

1. Siapa saja anak artis yang sudah merilis single perdana?

Beberapa anak artis yang sudah merilis single perdana antara lain Gempita Nora Marten, Levian Al Fatih Billar (Abang L), Arsy Hermansyah, Ameena Hanna Nur Atta, Amora Lemos, Princess Kayla Mutiara Pasha.

2. Lagu apa yang dirilis oleh Gempita Nora Marten?

Gempita Nora Marten merilis lagu berjudul Ajaib pada tahun 2024, yang merupakan karya musisi Yura Yunita dan Donne Maula.

3. Siapa saja anak artis penyanyi cilik yang telah meraih penghargaan?

Gempita Nora Marten meraih penghargaan AMI Awards, Levian Al Fatih Billar meraih penghargaan Indonesian Dangdut Awards (IDA) 2024, Amora Lemos masuk berbagai nominasi dan penghargaan Artis Solo Anak-anak Terbaik dalam AMI Awards 2023.

(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)

Rekomendasi
Trending