Demi Karir Olivia Lubis Pindah Sekolah

Demi Karir Olivia Lubis Pindah Sekolah Olivia Lubis

Kapanlagi.com - Demi menyeimbangkan karir dan sekolah Olivia Lubis Jensen memutuskan pindah sekolah dari Bandung ke Jakarta. Aktris muda pendatang baru ini berketetapan untuk menyeimbangkan antara sekolah dan karirnya.Olivia yang sekarang sedang sibuk dengan perannya di sinetron dan film, memilih pindah sekolah untuk menyeimbangkan sekolahnya. "Baik (sekolah), kebetulan udah pindah ke Jakarta jadi manage waktunya lebih mudah daripada waktu di Bandung waktu itu," ujar bintang BUKAN CINTA BIASA ini saat ditemui di Studio Penta, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (30/10).Meski menekuni dunia hiburan, Olivia menjalani dengan serius baik karir dan pendidikannya. "Dua-duanya (jadi fokus), karena aku udah kelas 2 SMA, udah bisa ambil jurusan, maksudnya mana yang aku suka dan fokuskan aku ambil dua-duanya. Aku kasih limit ke PH-nya karena masih sekolah dan mereka ngerti," ujar bintang keturunan Denmark ini, yang mengaku tak pernah bolos sekolah.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/erl)

Rekomendasi
Trending