Dimas Seto Enggan Bicarakan Pernikahan

Dimas Seto Enggan Bicarakan Pernikahan Dimas Seto

Kapanlagi.com - Menjelang pernikahan yang tinggal menunggu hari, Dimas Seto tampaknya enggan dimintai komentar mengenai hari bahagia tersebut. Seperti diketahui, Dimas bakal segera melepas masa lajangnya dengan menikahi kekasihnya, Dhini Aminarti, pada 12 Desember mendatang."Nanti aja hari Minggu (6/12) preskonnya, gue gak mau ngomong dua kali. Nanti Minggu sama Dhini juga. Gak adil kan kalau gue ngomong sendiri tanpa dia. Pokoknya kita akan ngomong semuanya nanti," elak Dimas ketika diminta tentang persiapan pernikahannya.Bintang RAHASIA BINTANG yang ditemui KapanLagi.com secara tidak sengaja di Citos, Jaksel pada Kamis (26/11) kemarin mengutarakan niatnya untuk berbagi kabar bahagia ini. "Yah, gue berharap sih ini bukan kabar baik buat gue sama Dhini doang, tapi juga bagi semua orang," terangnya.Lalu yakinkah Dhini adalah pelabuhan hati Dimas kali ini? "Ya doain aja yang terbaik, Insya allah, pokoknya kita sudah persiapkan semuanya," ujar Dimas mantap.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/riz)

Rekomendasi
Trending