Dimas Seto, Makin Dekat Dengan Ussy?

Kapanlagi.com - Hubungan Dimas Seto dengan Ussy Sulistyawati terasa makin dekat saja. Ini terbukti, saat Seto kepergok sedang mendatangi ulang tahun anak Ussy beberapa waktu lalu.

Diakui oleh Dimas, keakraban diantara mereka terjalin, saat sering bertemu di pengajian yang diselenggarakan di kediaman Adrie Subono.

Dan sikap tak menampik kabar ini pun dilakukan oleh Dimas, saat disambangi di Multiplek Pasar Raya Grande, Kamis (25/1). Dimas hanya mengatakan bahwa tak ada yang perlu dijelaskan tentang hubungan itu.

"Dan tak perlu ada yang tahu," tambahnya. Artinya, ia mengiyakan hubungan tersebut.

Selain itu, Dimas tampaknya juga menginginkan hubungannya dengan Ussy berjalan mengalir apa adanya saja. "Kalau dibilang siap, siapa yang jamin kesiapan itu? Kita pasrahkan saja dengan yang diatas," ujarnya mantap.

Aktor kalem ini pun, tak ingin mengumbar bahasa cintanya pada Ussy. Ia lebih mengutamakan pada rasa. "Cinta bukan untuk dibicarakan, tapi dirasakan," tuturnya tenang.

Selama ini, Dimas memang tergolong seleb yang selalu serius saat berhubungan dengan wanita. Setelah lama putus dengan putri promotor musik kondang Adrie Subono, Cristy Subono, Dimas memang cukup lama menjomblo.

Pastinya, hubungannya dengan Ussy akan membuka lembaran baru yang telah lama tertutup.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kl/wwn)

Rekomendasi
Trending