Ernest Cokelat Ciptakan 'Zivara' Untuk Sang Anak

Ernest Cokelat Ciptakan 'Zivara' Untuk Sang Anak Ernest Cokelat dan Nirina Zubir

Kapanlagi.com - Sebagai bentuk rasa sayang pada anak pertama, Zivara Ruciragati Sharief, yang baru dilahirkan sang istri, musisi Ernest Cokelat pun menciptakan lagu bagi buah hatinya itu. Kebetulan saja gitaris Cokelat itu baru saja menyelesaikan sebuah studio rekaman."Saya juga bikin lagu untuk anak saya. Nanti mau direkam di studio rekaman saya. Nanti juga ada beberapa artis lain. Saya yang akan buat lagunya, Nirina yang nyanyi. Itu nanti lagunya, lagu anak-anak. Judulnya Zivara. Memang nanti di label rekaman kami ada mengkhususkan garap lagu anak-anak gitu," kata Ernest saat ditemui di Senayan Residence, Permata Hijau, Jakarta Selatan, Jumat (19/2) sore.Ernest dan Nirina berharap sang anak bisa sehat dan mendengarkan lagu ciptaannya di kemudian hari. Oleh karena itu dirinya pun menjaga benar kesehatannya. Apalagi, beberapa waktu lalu, sang anak sempat mengalami kondisi yang kritis."Kemarin dia sempat kuning lagi hari Minggu. Dan saya panik banget. Tapi itu kuning normal dari ASI kata dokter. Paling sekarang saya harus sering cek darah terus. Karena saya mau maksimal, nggak mau keulang lagi untuk selanjutnya. Saya kasih makan apa aja. Karena kan waktu di dalam kandungan dia berebutan makanan. Jadi apa saja, saya akan persembahkan untuk anak saya," ujar Ernest.Dengan kejadian itu, banyak hal yang menjadi pelajaran penting bagi pasangan muda, seperti dirinya. Nirina dan Ernest pun mengaku akan lebih perhatian pada anak pertamanya ini."Aku itu pas pagi bangun itu panik banget, kok kuning. Tapi nggak apa-apa, untung nggak ijo kayak Hulk. Melihat kepanikan Nirina dan kuatnya dia, saya makin sayang sama dia. Saya mau terus di dekat dia. Dia itu yang drop banget, makanya saya jaga banget," pungkasnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/dar)

Rekomendasi
Trending