Gary Iskak - Richa Novisha Nyaris Bentrok di Lokasi Syuting

Gary Iskak - Richa Novisha Nyaris Bentrok di Lokasi Syuting Richa Novisha

Kapanlagi.com - Sejak memutuskan untuk pisah ranjang dan berkeinginan untuk bercerai, Gary Iskak belum juga bertemu istrinya, Richa Novisha. Namun, dalam sebuah peristiwa yang terjadi di Studio Mampang, Selasa (26/1) dini hari kemarin, keduanya nyaris bentrok di lokasi syuting. Keduanya memang dijadwalkan untuk ikut syuting OKB yang tayang di Trans 7.

Richa bersama manajemennya sebetulnya tidak mengetahui jika Gary juga melakukan syuting sitkom OKB. Kontan saja ketika melihat Gary, Richa langsung diamankan dengan masuk ke ruang yang berbeda dengan tempat keberadaan Gary. Setelah ditelusuri oleh manajemen Richa, diketahui kalau Gary memang mengubah jadwal syutingnya yang seharusnya dilakukan kemarin.Sampai Gary selesai syuting, dirinya pun tak sempat bertemu dengan Richa. Ketika keluar gedung, Gary yang ingin dimintai komentarnya seputar kabar bakal rujuknya dia, tak mau meladeni wartawan.Gary hanya melempar senyum dan menutupi mukanya dengan topi lalu langsung masuk mobil Carry merah yang sudah stand by menunggunya dan langsung pergi. "Maaf ya, gue capek mau pulang, nanti saja," ujarnya sambil memasuki mobil kepada sejumlah wartawan yang menunggunya usai syuting OKB di Studio Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (27/1).      

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/boo)

Rekomendasi
Trending