Mantan Istri Gugun: Alhamdulillah Senang Semua Lancar

Mantan Istri Gugun: Alhamdulillah Senang Semua Lancar Gugun Gondrong dan Anna Marissa

Kapanlagi.com - Menanggapi keputusan cerai Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Anna Marissa, mantan istri Gugun Gondrong, satu sisi mengaku bersedih karena harus berpisah dengan pria yang sudah sekian tahun didampinginya. Namun di sisi lain, keputusan itu sesuai dengan gugatan yang diajukannya."Ini untuk kebaikan Anna dan Gugun, untuk kebaikan semua. Alhamdulillah senang semua lancar," ungkap Anna Marissa, di PA Jakarta Selatan Jl. Margaswatwa Ragunan Jakarta Selatan, Selasa (31/08/2010)Pengadilan Agama Jakarta Selatan telah memvonis cerai atas Muhammad Gunawan Hendromartono atau Gugun Gondrong dan Anna Marissa dalam persidangannya yang digelar Selasa (31/08/2010). Masih disediakan waktu 14 hari, untuk menyatakan banding bagi Gugun atas keputusan ini.Sementara itu menurut pengacara Anna Marissa, Petrus, keputusan ini sudah dibayangkan oleh keduanya, karena pengadilan telah berusaha mendamaikannya. Jadi keduanya telah melihat resiko yang akan dihadapinya."Mereka sudah pahami akibatnya. Anna terima putusan. Hanya kepada mas Gugun harus dijelaskan oleh pengacaranya. Prinsipnya hakim sudah talak satu, pernikahan putus," tegas Petrus.Soal anak, selanjutnya akan berada bersama Anna Marissa, selain karena usianya yang masih Balita. "Kebutuhan Leon semua Anna yang tanggung," tegas Anna.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/dar)

Rekomendasi
Trending