Jadwal Tidur Kacau, Berat Badan Indra Herlambang Turun

Jadwal Tidur Kacau, Berat Badan Indra Herlambang Turun Indra Herlambang

Kapanlagi.com - Kesibukan yang kian mendera memiliki sisi negatif dan positif. Jika dilihat dari positif maka mendatangkan penghasilan yang tak hanya cukup namun bisa jadi berlebih. Namun bila dilihat dari sisi negatif, kegiatan seabrek tersebut dapat menimbulkan masalah. Semisal kondisi badan. Ini pula yang dialami presenter Indra Herlambang. Dijumpai usai menjadi pembawa acara peluncuran Pepsodent White Now di X2 Plaza Senayan, Kamis (10/2), dia mengaku sedang mengalami keadaan itu. Bahkan sekarang berat badannya turun. "Sekarang berat badanku justru agak turun, dari semua itu tidur yang paling kacau lebih sering di bawah 4 jam," ujarnya.Untuk itu dia selalu berusaha menjaga ritme istirahatnya di sela kegiatan kendati tidak seratus persen mengembalikan kebugaran tubuh. "Ya, jadi aku usahakan pake tidur jika ada sela waktu. Misalnya di mobil atau di sela-sela syuting sekarang saya usahakan juga dibuat istirahat," lanjutnya lagi.Lalu bagaimana dengan pola makan? Apakah Indra menjaga pula lantaran tuntutan profesi? "Aku makan apa aja cuma dengan jumlah secukupnya, karena nggak mungkin juga kan kalau nggak makan karbohidrat sama sekali. Olahraga gym kalau sedang rajin 5 kali seminggu," imbuhnya lalu tersenyum. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/boo)

Rekomendasi
Trending