Jupe Minta Cerai, Damien Perez Konsultasi
Kapanlagi.com - Kabar tentang permintaan Julia Perez alias Jupe untuk bercerai memang telah menjadi rahasia umum. Dan Damien Perez, suami Jupe, ternyata juga telah beberapa kali berkonsultasi kepada sang kuasa hukum. Hal itu diungkapkan oleh Mada R Mardanus, pengacara Damien, saat dihubungi KapanLagi.com by phone, Rabu (01/04) kemarin."Iya, dia beberapa kali sudah datang ke saya dan berkonsultasi," kata Mada.Namun Mada menuturkan bahwa gugat cerai Jupe tidak bisa dilakukan di Indonesia, melainkan harus dilakukan di Perancis. "Kan dia menikah di sana, jadi harus diselesaikan di sana. Kalaupun misalnya didaftarkan di sini, pasti ada dua yuridiksi dan hakim pun tak bisa berbuat apa-apa karena nggak punya kewenangan tanpa ada paper," terang Mada.Paper yang dimaksud sendiri adalah sertifikat yang menyebutkan bahwa Jupe dan Damien sudah menikah di Perancis. Mada menjelaskan lebih lanjut bahwa jika Jupe ingin mendaftarkan gugatannya, paper tersebut harus didapatkannya dari pihak berwenang."Dalam hal ini (pihak berwenang) adalah catatan sipil atau KUA. Bila sudah ada dua paper, baru bisa daftar gugatan di Pengadilan Agama," tambah Mada.Sementara saat disinggung masalah dasar gugatan Jupe pada Damien yang menyebutkan bahwa sang suami bermain perempuan, Mada tak mau berkomentar."Kalau untuk pribadi saya nggak sampai ke sana. Saya hanya bicara soal hukum saja," pungkasnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
