Laura Basuki Anggap Kuno Lamaran
Laura Basuki
Foto: Hendra
Kapanlagi.com - Kabar Laura Basuki akan segera menikah nampaknya akan segera terbukti. Namun ketika ditanya kapan dia akan segera melangsungkan pernikahan, Laura enggan menjawab dan ingin merahasiakan tanggal pernikahannya.
"Ahh masih lama, ada deh. Nanti kalau sudah mendekati pasti aku undang," ujarnya saat di syukuran film 3 HATI 2 DUNIA 1 CINTA di kantor Mizan Production, Kawasan Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Minggu (12/12).
Laura mengatakan bahwa dalam prosesnya nanti dia tak ingin ada acara lamaran. Laura beralasan karena keluarganya sudah saling mengenal.
"Engga, engga pake lamaran-lamaran segala, yang penting keluarga sudah mengenal banget," paparnya.
Aktris dan juga model ini menambahkan bahwa alasan dia tidak menggelar prosesi lamaran karena dia menganggap hal itu sangat kuno.
"Mungkin karena budaya, tapi menurut saya sudah old school banget, intinya orang tua sudah kenal, saya dan pasangan saya juga sudah yakin, ya udah komitmen berdua aja," pungkasnya. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
