'MAHADAYANA CINTA'-nya Guruh Soekarno Putra Dipentaskan
Kapanlagi.com - Lagu bernuansa cinta berjudul Mahadaya Cinta karya Guruh Soekarno Putra, yang dipopulerkan oleh artis Krisdayanti, akhirnya dijadikan sebuah pergelaran Sandiwara Musikal. Pergelaran itu akan dipentaskan pada tanggal 9 Juli 2005 mendatang di Istora Senayan, Jakarta.
Pergelaran kali ini akan berbeda dengan karya-karya Guruh sebelumnya. Karena dikemas secara moderen dengan didukung oleh 60 artis terkenal, yang akan berakting dan bernyanyi. Hal itu disampaikan oleh Guruh saat menggelar jumpa persnya dikediamanya di jalan Sriwijaya No. 26, Kebayoranm Baru, Jakarta Selatan, pada Kamis (26/5) Sore.
"Sandiwara musikal nantinya akan kami suguhkan mengenai seorang mahasiswa yang terlibat cinta dengan teman sesama aktivis di kampusnya. Dengan latar belakang permasalahan korupsi orang tua dari salah satu mahasiswa yang divonis masuk penjara selama 20 tahun," ujar Guruh kepada sejumlah media usai menggelar jumpa pers.
Artis yang akan mendukung acara tersebut, menurut adik mantan Presiden RI Megawati Soekarno Putri adalah yang terpilih melalui seleksi kasting yang dipilih oleh Didi Petet selaku sutradara pada pertunjukan nantinya. Seperti Widi AB Three, Nina Taman, Denada, Harvey Malaiholo, Dewi Gita, Sita dan juga finalis AFI 1,2, dan 3. Sementara dari artis sinteron dan film terpilih Tora Sudiro, Dessy Ratnasari, Inggrid Widjanarko, Aming, Marcelino Lefrandt dan sejumlah artis lainnya.
Advertisement
"Sandiwara Musikal Mahadaya Cinta merupakan lagu-lagu lama milik saya yang akan dirangkaikan ke dalam suatu cerita. Adapun penulis cerita sayapercayakan kepada penulis terkenal Alberthine Endah. Kalau aransemen musik akan digarap oleh mas Dian HP," jelas Guruh dan mengaku kalau pertunjukan Mahadaya Cinta akan digelar pada jam yang berbeda yakni, pukul 15.30-17.30 WIB dan 20.00-22.00 WIB. Dan tiket pertunjukan hanya akan dijual dengan harga Rp 100-750 ribu.
Pergelaran kali ini menurut mantan suami Sabina, adalah salah satu obsesinya sejak 20 tahun lalu. Obsesi ini selalu tertunda lantaran karena kesibukannya di partai dan karena kendala tempat pertunjukan di Indonesia dianggap belum ada memadai.
“Obsesi saya memang selalu tertunda karena saya selalu sibuk dengan partai dan sebagai anggota DPR. Selain kendalanya saya sibuk, kita di Indonesia belum memiliki tempat pertunjukan yang berskala internasional. Akibatnya kita harus mengeluarkan biaya banyak untuk membangun gedung di dalam gedung,” ungkap Guruh.
Dalam pergelaran itu, Guruh akan menyulap gedung menjadi sebuah gedung yang bernuansa cinta. "Para penonton mungkin akan takjub dan akan kami dimajakan dalam pergelaran kali," imbuh Guruh.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(rlk/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
