Menegpora Tekankan Pengendalian Diri Pada Atlit
Kapanlagi.com - Penetapan status tersangka atas pembalap kenamaan Indonesia, Ananda Mikola, menjadi keprihatinan tersendiri bagi Menegpora Adhyaksa Dault. Adhyaksa menegaskan bahwa kejadian tersebut sebagai bukti bahwa ternyata para atlet nasional kita masih banyak yang tak mampu mengendalikan diri. "Pemerintah sudah menyerahkannya kepada hukum walaupun Ananda itu aset buat negara. Padahal kita sudah membikin program tahun depan (even GP2 setingkat di bawah GP1) itu diadakan bulan Januari atau Februari 2009 dan itu jadi terganggu gara-gara peristiwa ini. Dan kalau Ananda benar-benar melakukan penganiayaan tidak ada kata lain harus dihukum," kata Adhyaksa saat ditemui di Kantor Menegpora, Jl Pemuda Senayan, Jakarta Pusat, sekitar pukul 17.00 WIB. "Dia sempat menelepon saya kemarin, dia bilang, 'Pak Menteri saya tidak melakukan ini demi Tuhan'. Respon saya, 'Percuma kamu mengatakan ini. Lebih baik kamu ngomong ke pemeriksa saja dan buktikan bahwa kamu tidak melakukan pemukulan itu karena kamu statusnya sekarang tersangka dan ini merupakan konsekuensi logis kalau dia benar-benar melakukan pengeroyokan'.""Kalau kamu tidak melakukan itu berdoalah pada Tuhan karena ini sudah masuk ke jalur hukum," imbuhnya. Adhyaksa melanjutkan, ia seringkali telah memberikan nasehat pada para atlet untuk selalu berhati-hati dan tak sembrono. Dan walau kini Ananda telah ditetapkan sebagai tersangka, ia berharap agar semuanya diserahkan pada proses hukum yang berlaku."Kita sudah sering menasehati ke semua atlet. Dengan banyaknya godaan-godaan kalian harus hati-hati dengan tampang yang ganteng dan sering bergaulnya dengan selebritis dan ada tiga hal yang selalu saya ingatkan ke mereka. Yang pertama agar tidak sombong yang kedua pengendalian diri yang ketiga bersahabat," jelas Adhyaksa. "Tapi saya mohon, dia baru tersangka, ada praduga tak bersalah. Jadi jangan men-judge dia seperti sudah terhukum. Proses masih berjalan. Kalau benar-benar dia terbukti baru kita judge rame-rame," tandasnya. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
