Menikah, Fajar Alexa Tunda Bulan Madu

Menikah, Fajar Alexa Tunda Bulan Madu Fajar Alexa - Dessy Widiastuti

Kapanlagi.com - Drummer grup band Alexa, Fajar Arivan telah resmi menikahi Dessy Widiastuti. Akan tetapi, bukannya memilih untuk berlibur dan bulan madu, Fajar malah menunda berbulan madu dan memilih untuk manggung bersama Alexa. Apalagi, dalam masa tahun baru ini, Alexa banyak menerima tawaran manggung."Nggak ada liburan dulu. Kebetulan memang Alexa lagi banyak job, apalagi saat Tahun Baru ini. Jadi bulan madunya ditunda dan baru akan dilakukan usia bulan madu sekaligus berlibur bersama teman-teman Alexa lainnya," kata Fajar usai akad nikah di kantor majalah Rolling Stone di Jalan Ampera Raya, Jakarta, Jumat (18/12) sore.Namun meski begitu, Fajar dan Dessy mengaku jika mereka tidak akan menunda-nunda untuk mendapatkan momongan. Jika dikehendaki, keduanya ingin segera memiliki momongan entah apakah itu anak laki-laki atau perempuan."Soal anak kita sih secepatnya saja ya. Insya Allah diberinya saja sama Tuhan. Kapan saja kita akan terima dan bersyukur," tandas Fajar tanpa ragu.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/bar)

Rekomendasi
Trending