Minta Kue, Chelsea Olivia Justru Nangis Diberi Cincin

Minta Kue, Chelsea Olivia Justru Nangis Diberi Cincin Chelsea Olivia - Glenn Alinskie © KapanLagi.com/Hendra_Gunawan

Kapanlagi.com - Bukan karena kekanak-kanakan yang membuat Chelsea Olivia menangis saat tidak dibelikan kue di hari ulang tahun ke-22 pada 29 Juli lalu. Namun, tangisnya karena begitu terharu ketika sang kekasih, Glenn Alinskie justru memberikan sebuah cincin.
Glenn justru memberikan sebuah kejutan, kado ulang tahun sangat istimewa untuk Chelsea. Dia melamar Chelsea dengan menyematkan langsung cincin di jari manisnya, di atas sebuah yacht di wilayah Kepulauan Seribu, Jakarta.
"Namanya lamaran ya kasih cincin," kata Glenn saat ditemui di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (18/9).
Saat itu, Chelsea mengaku sangat terkejut luar biasa, dan tidak menyangka-nyangka sebelumnya. Dia begitu kaget, Glenn bisa memberikan kejutan sedemikian rupa.

"Saya nggak nyangka. Awalnya aku sudah bilang beliin aku kue. Soalnya aku suka banget dikasih kue. Dia bilang mau kue apa? Jangan banyak-banyak ya, entar nggak dimakan. Paling difoto-foto doang sama kamu," kata Chelsea.
Saat dititipi kue, Glenn sempat mengingatkan agar Chelsea tidak banyak berharap. Alasannya, saat itu adalah hari kedua lebaran, kemungkinan toko kue masih pada tutup. "Dia sudah bilang, jangan espect apa-apa ya, kan pas itu 29 Juli lebaran kedua, banyak yang tutup," ucapnya.
"Jangan espect apa-apa, aku sibuk nggak bisa ngrayain. Aku jawab, ya sudah nggak apa-apa, asal aku dibeliin kue. Eh ternyata nggak cuma kue, lebih dari itu. Sesuatu yang bisa sangat diingat," kata Chelsea dengan senyum merekah.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/dar)

Rekomendasi
Trending