Nola Bangga Bisa Masak Untuk Baldy

Nola Bangga Bisa Masak Untuk Baldy Nola @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Menu Ramadhan nampaknya menjadi hal yang sering disorot dalam bulan penuh berkah ini. Pasalnya, kebanyakan orang selalu menyajikan menu spesial untuk berbuka puasa di bulan Ramadhan dan untuk lebaran."Gue nggak terlalu rewel soal makanan, tapi sebisa mungkin minta. Biasanya Nola dah tahu sendiri," ungkap Baldy saat dijumpai dalam acara ABC Dapur Peduli."Aku seneng masak, dan soalnya aku bangga banget kalau bisa masakin buat dia," sambung Nola usai acara yang digelar di Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu ini.Sedangkan untuk kegiatan buka puasa bersama, Nola mengaku jarang mereka lakukan lantaran terkendala waktu yang disita pekerjaan. "Yang buka puasa bareng baru 3 hari," ujar ibu tiga anak ini."Sebenarnya saya dah ngatur tanggal biar ibadah bareng ke masjid sama anak-anak juga, karena suami sering ke luar kota ya," imbuh salah satu personil dari trio B3 ini.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/dew)

Rekomendasi
Trending