Okan Cornelius Rekam Video Drifting Untuk Istri
Okan Cornelius foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Dijumpai saat latihan drifting di area parkir PRJ, Kemayoran, Jakarta beberap hari yang lalu, selebriti Okan Cornelius mengaku bahwa dirinya hanya menggeluti drifting selama mengikuti kejuaraan Asia saja."Yang paling gampang drifting itu teknik donat, habis itu angka delapan. Jadi waktu lomba nanti duel dalam satu lintasan, siapa yang bisa mempraktekkan teknik, dia menang. Tapi emang temen duelnya baru tau waktu hari H," papar Okan.Selebriti berkepala plontos ini melanjutkan, bahwa untuk lomba nanti, sang istri sudah berpesan untuk selalu ingat dengan keluarga di rumah."Kalo soal mobilnya bisa terbalik, itu gak bakal ya, karena mobilnya udah di-set untuk drifting. Kemungkinan terbalik 50%, kecepatannya juga gak tinggi. Cuma pake gigi satu, gigi dua aja. Setiap latihan juga saya rekam, ini yang ketiga saya rekam, istri selalu komentarin seru tiap liat," bebernya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
