Okie Agustina: Berasa Nikah Pertama
Okie Agustina, Gunawan dan Anak-anak
Foto: Muhammad Rasyad
Kapanlagi.com - Persiapan pernikahan artis Okie Agustina dan Gunawan Dwi Cahyo berlangsung romantis dan seru. Mereka pun mengemas foto-foto pre-wedding yang menarik, yang mereka ambil di Stadion Gelora Bung Karno. Meski sebelumnya pernah menjalani rumah tangga dengan Pasha Ungu, ini baru pertama kalinya Okie melakukan pre-wedding.
"Ini sudah kayak pernikahan pertama, udah ada pre-wedding, ini berasa nikah pertama, dulu enggak ada pre-wedding ya," ucap Okie Agustina ditemui di GBK, Jakarta Selatan, Selasa (06/03).
Okie Agustina
Menganggap pre-wedding ini sudah layaknya pernikahan, ketika disinggung mengenai rangkaian pernikahan yang bakal mereka jalani nanti, Okie pun memberi bocoran. Menurutnya mereka mempersiapkan pernikahan yang simple.
"Enggak pakai after party segala. Aku simple-simple saja, enggak ada siraman, bukan sudah tua, sudah pernah siraman. Pengajian saja," ungkapnya.
Pernikahan mereka bakal berlangsung pada tanggal 13 Juli 2012 mendatang. Okie menyebut persiapan pernikahan ini sudah setengahnya selesai. "50 % (siap), tinggal hari H, undangan belum, tinggal kecil-kecilnya, gede-gedenya belum," ungkapnya.
Selain itu yang terpenting dalam hubungan mereka, Gunawan telah dekat dengan tiga anak Okie yaitu Kiesha, Shakiena dan Nasha. "Aku enggak pernah ngajarin, pendekatan gitu saja. Sudah ada feeling mana yang bakalan jadi sama bundanya," ucap Okie.
Menurut Gunawan ia memang sering berkomunikasi dengan anak-anak Okie. Hal itu membuat kedekatan antara mereka terjalin. "Aku lebih sering komunikasi ke anak-anak, anak percaya sama aku bisa dampingi bundanya," ucap Gunawan. Apakah mengalami kesulitan saat pendekatan? "Aku enggak ada kesulitan, Nasha paling rewel, karena sering bolak-balik Malang," tandasnya.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/gum/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
