Resepsi Wulan - Adilla Dibagi Jadi Tiga
Kapanlagi.com - Pernikahan kedua Wulan Guritno nampaknya jadi saat yang paling berharga dalam hidupnya, hingga harus dipestakan dengan meriah. Resepsi pernikahan yang digelar hari Minggu (29/03) di Cendrawasih Room, JCC Senayan dengan tema 'Royal Java Tempo Doloe dengan Dutch Colonial' ini dilangsungkan dalam tiga acara. Acara pertama untuk tamu-tamu keluarga, kedua untuk teman-teman dan ketiga merupakan after party. Menurut kabar yang beredar pesta ini menelan biaya dua miliar, namun Wulan tidak mau membahasnya dengan alasan kurang etis.Pesta pernikahan ini terasa seperti mimpi yang berwujud nyata bagi Wulan. "Acara memang dibikin menjadi tiga. Jam tujuh (malam) itu memang untuk orang-orang tua. Dan untuk jam sebelas ke atas acara adat, after party setelah acara adat. Seneng lah bisa bersama temen-temen, untuk bajunya sendiri antara wedding gaun dan tradisional batik. Ya syukur lah akhirnya terealisasi juga boleh dikatakan dreams come true," ungkap Wulan yang ditemui di tempat berlangsungnya resepsi.Ditanya masalah biaya yang kabarnya menelan biaya dua miliar, Wulan nampak enggan mengomentari. "Masak sih, nggak etis nyebutin biaya, yang penting meriah," ujarnya singkat. Sedang untuk bulan madu, aktris ini harus menunggu hingga urusan pekerjaannya selesai. "Ke Cape Town (Afrika), tapi bukan dalam waktu dekat karena masih ada tiga film lagi yang belum selesai," tambahnya.Resepsi pernikahan Wulan juga dimeriahkan oleh Ferdy Element, Ardina Rasty, Anji Drive dan Titi Kamal. Sedang tema pesta ini sendiri pilihan Wulan dan Adilla Dimitri, yang mencintai tradisi Jawa. Mereka bermaksud menyampaikan pesan bahwa kaum muda tidak akan melupakan tradisi Jawa yang indah ini.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/ang/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
