Sarah Sechan Atur Jadwal Menonton TV Untuk Anak
Sarah Sechan
Foto: Aditia Saputra
Kapanlagi.com - Presenter yang dulu pernah memerankan tokoh Olga di serial OLGA DAN SEPATU RODA, Sarah Sechan, saat ini sedang menikmati perannya sebagai seorang ibu yang merawat serta mendidik buah hatinya. Kamis (18/3) sore, ia bersama buah hatinya menghadiri preskon BEN 10 Live Show di Pisa Cafe Mahakam, Jakarta.Untuk masalah menonton TV, Sarah punya jadwal tersendiri bagi Rajata, putra pertamanya. "Pulang sekolah nggak boleh langsung nonton. Karena dia harus les dan lainnya. Habis mandi baru dia boleh nonton tapi itupun sebentar," kata Sarah. Sarah memperbolehkan anaknya menonton film yang ia suka hanya pada saat weekend. Kesehariannya, Ia mengaku hanya memberi jatah menonton satu jam untuk sang anak. "Kadang hari Jumat saya kasih toleransi. Tapi aku lebih suka dia main keluar seperti main sepeda atau bermain apa daripada harus tongkrongin TV terus," tutur mantan VJ MTV ini. Bermain game adalah salah satu trik Sarah mengalihkan perhatian sang buah hati dari keinginan menonton TV.Sarah mengaku banyak acara lokal yang ia rasa kurang pantas ditonton oleh anak-anak. Meskipun ada acara yang bagus pun bukan berarti ia membebaskan anaknya nonton apa saja. "Sebisa mungkin saya selalu berada di sebelah dia," ujar Sarah yang ternyata gemar menonton UPIN DAN IPIN ini."Tapi jangan kebanyakan film luar yang masuk karena nanti takutnya anak kita nggak menghargai film dalam negeri," katanya menambahkan.Ā Ā Ā
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/adt/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
