PINK Episode 10: PINK Nyusul Ruben

Kapanlagi.com - Ternyata Pink pergi ke jawa, ngapain lagi kalo bukan nyari Ruben. Niat Pink termasuk nekat karena dia sendiri gak pernah bepergian jauh, apalagi sampai keluar kota. Sesampai di stasiun di daerah jawa, Pink celingak-celinguk bingung harus kemana lagi. Hampir semua orang yang melintas ditanyai alamat yang dibawanya, namun semuanya menjawab tidak tahu. Tanpa sengaja Pink bertubrukan dengan Robin yang saat itu sedang menyamar karena dikejar-kejar oleh bodyguardnya.

Pink yang lagi kebingungan jadi nyolot, ia langsung maki–maki orang itu, yang dimaki pun tak mau kalah dan balas memaki sehingga terjadilah keributan antara mereka. Sepeninggal Robin, Pink kembali meneruskan pencahariannya, sayangnya ia tak menyadari Harmonika-nya terjatuh.

Untuk kedua kalinya Pink kembali ketemu dengan Robin. Belum sempat Pink melabrak ia langsung ditarik pergi. Pink tak menyia-nyiakan kesempatan, ia lalu menanyakan perihal letak alamat yang dibawanya. Terkejut dengan alamat tersebut, Robin lalu memberi petunjuk yang justru malah menyesatkan Pink.

Setelah lama berputar-putar, tanpa sengaja Pink telah berhasil masuk wilayah kerajaan dimana Ruben tinggal. Bukannya diterima dengan baik, Pink malah di interogasi, Pink di sekap disebuah gudang.

Sementara itu, mama Pink terlihat terpukul dengan kaburnya Pink hingga jatuh sakit. Reza maupun Jingga kebagian pusing nyariin Pink. Teman-teman Pink yang dihubungi pun menjawab tidak tahu. Kejadian ini juga membuat konsentrasi kerja dan mengajar Reza menjadi buyar, Reza terus-terusan memikirkan Pink.

Disamping itu, Luna yang kebingungan dengan tagihan kredit cardnya secara diam-diam membuka brankas berisi uang dan perhiasan orangtuanya dan mencurinya. Akal bulus Luna tidak itu saja, ia lalu membujuk Jingga agar berpura-pura sakit dengan tujuan agar Reza memikirkan dirinya bukan Pink. Jingga menuruti bujukan Luna dan berhasil menarik perhatian Reza, meski batin Reza masih memikirkan Pink.

Mendengar berita Pink ada di rumahnya, Ruben terkejut bukan kepalang. Ia lalu mendatangi gudang yang dimaksud tapi sayangnya Pink keburu di ambil oleh Robin yang tak lain adalah kakaknya sendiri. Pink dibawa ke kamar Robin dan brakk!!! Papa Robin memergoki mereka berdua.

Apa yang Pink dan Robin lakukan?? Berhasilkah Pink bertemu Ruben? Lantas bagaimana tanggapan Ruben melihat Pink sedang bersama Robin, kakaknya? Penasaran? Saksikan terus akting Agnes Monica di Episode PINK berikutnya.(avicom)

Pemain: Agnes Monica, Indra L. Bruggman , Habibie, Fanny Fabriana, Jupiter, Ari Dwi Andika, Gianina, Donna Harun dan Boy Tirayoh
Tayang: Rabu (31 Mei 2006); Pkl. 19.00-20.00 WIB
Stasiun: Indosiar
Produksi: Avicom Production

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

()

Rekomendasi
Trending