Ramadhan, RCTI Kuatkan Nuansa Religi

Penulis: Erlin

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Memasuki bulan Ramadhan kali ini, RCTI telah siap mendampingi masyarakat dengan tayangan-tayangan yang menyejukkan. Hal itu sejalan dengan tema Ramadhan tahun ini, RCTI Bintangnya Ramadhan.Menurut Harsiwi Achmad, Direktur Programming RCTI, sepanjang Ramadhan dan Lebaran 2009, RCTI akan menyajikan program yang bervariatif baik sinetron, kuis ataupun dakwah. "Program-program yang disajikan akan lebih baik dari tahun kemarin, misalnya sinetron MANOHARA pada saat Ramadhan, hadir dengan kualitas cerita lebih baik, lebih berbobot, lebih dramatis dan bernilai Islami. Kami juga punya sinetron BAIM ANAK SHOLEH yang mengandung nilai agama dan moral yang tinggi sehingga diharapkan dapat meningkatkan keimanan kita akan makna Ramadhan," katanya.Jelang sahur, RCTI akan menghadirkan DAHSYATNYA SAHUR secara live. Program variety musik yang hadir pukul 02.00-04.00 wib ini merupakan terobosan baru mengingat untuk pertama kalinya RCTI menayangkan program musik saat sahur. "Program ini akan menampilkan video klip Ramadhan, tangga lagu religi, penampilan musisi papan atas serta wejangan Islami dengan tema-tema yang berbeda setiap harinya. Program ini akan dibawakan oleh Raffi Ahmad, Luna Maya, Ruben Onsu, Deswita Maharani dan Edric Tjandra," kata Harsiwi.Dilanjutkan dengan Program TAK ADA YANG ABADI spesial Ramadhan. Drama reality ini akan dipandu oleh Dhini Aminarti dan Ali Zaenal. Dalam setiap tayangannya program ini akan menampilkan perjalanan atau kisah hidup manusia menuju pertaubatan. Menjelang buka puasa, pukul 17.00, RCTI akan memanjakan pemirsa dengan tontonan mega sinetron Ramadhan BAIM ANAK SHOLEH, diperankan oleh Ibrahim Alkatiri yang akrab dipanggil Baim, Raffi Ahmad, Dian Nitami, Ramzi dan Ustadz Qubil. "Ceritanya tentang kepolosan seorang anak kecil yang taat beragama, rajin beribadah, dan belajar Hadist, Al-Quran," jelasnya.Harsiwi mengaku optimis program ramadhan RCTI bisa diterima oleh masyarakat. "Terbukti dengan sinetron BAIM ANAK SHOLEH yang baru ditayangkan mulai 10 Agustus kemarin udah mencapai 20% share, sedangkan untuk sinetron MANOHARA udah menjadi top 5 program di televisi. Kami berharap bisa memberi secercah positive value bagi pemirsa karena dalam tiap program kami berusaha tetap dalam koridor keagamaan sehingga tidak mengurangi kekhusyukan dari masyarakat yang menjalankan ibadah puasa," harapnya.        

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

(kpl/ant/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending