Pasca Akui Hubungan, Jessica Jung Tertangkap Bareng Tyler Kwon
Diperbarui: Diterbitkan:
Jessica Jung ©Cosmopolitan
Kapanlagi.com - Jessica Jung dan Tyler Kwon memang sudah berhubungan sejak beberapa tahun lalu. Untuk pertama kalinya setelah mantan member Girls Generation itu mengungkap hubungannya dengan sang kekasih, mereka berdua tertangkap bersama.
Pasangan artis dan CEO ini terlihat menghabiskan waktu bersama teman dekat. Mereka tertangkap kamera Dispatch di sebuah bar di daerah Gangnam, Rabu (25/5).
Seperti yang terlihat dalam foto, Tyler Kwon dan Jessica Jung keluar dari bar tak bersama. Keduanya berjalan terpisah meski tetap dalam satu grup.
Jessica Jung dan Tyler Kwon saat tertangkap kamera bersama. ©dispatch.co.krPasangan ini tampak begitu nyaman bersama dengan sahabat dekat mereka. Bahkan Tyler memeluk seorang wanita kala keluar dari bar yang didatangi.
Jessica sebelumnya mengatakan kalau ia memang sengaja tak memberi jawaban soal hubungannya dengan Tyler. Pasalnya, saat itu SM Entertainment tak memberi izin untuk mengungkap.
Di sisi lain, Jessica Jung baru saja debut sebagai penyanyi solo lewat MV Fly. Kakak Krystal f(x) rekaman di bawah label milik sang kekasih.
#Jangan Lewatkan
Curhat Soal Mantan, Ternyata Ini Alasan Kim Jong Kook Diputusin
[FOTO] Style Casual Rain - Kim Tae Hee Liburan Bareng di Jeju
[FOTO] Tatapan Mesra Goo Hye Sun Untuk Ahn Jae Hyun, Romantis
Tak Lagi Pacari Artis, Park Han Byul Kencani Pengusaha Muda?
[FOTO] Kwon Sang Woo & Son Tae Young Mesra Rayakan Hari Pasangan
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(dis/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
