Terbang ke Prancis, Jessica Jung Tembus Pasar Fashion Eropa
Diterbitkan:
Jessica Jung © TPG Images
Kapanlagi.com - Sudah bukan lagi rahasia kalau Jessica Jung merupakan salah satu selebriti Korea yang begitu getol di dunia fashion. Selain punya rasa ketertarikan sendiri, ia bahkan memiliki brand fashion pribadi, BLANC & ECLARE.
Dalam proyek selanjutnya, mantan member Girls Generation ini akan bekerja sama dengan majalah CeCi Korea dalam Paris Fashion Week. Jessica Jung tampak berada di bandara pada Rabu (2/3) untuk terbang ke Prancis.
Mengenakan sweater rajut hitam, kakak Krystal fx makin hits dengan cut jeans, tote bag, serta boots hitam mengkilap yang mencuri perhatian. Fashion airport Jessica pun makin sempurna dengan cat-eye sunglass. Cetar deh!
Jessica Jung saat di bandara akan berangkat ke Prancis (2/3). © OSENBekerja sama dengan majalah CeCi, Jessica Jung sudah menyiapkan banyak 'senjata' untuk tampil beda dalam Paris Fashion Week. Berdasarkan One Hallyu, gadis kelahiran 1989 itu telah menghadiri pameran Ann Demeulemeester pada Kamis (3/3).
Setelah itu, Jessica akan melanjutkan jadwal untuk hadiri gelaran fashion oleh brand Valentino dan Kenzo pada 8 serta 9 Maret mendatang. Wah, bakal super sibuk banget nih.
Lalu, Jessica Jung pun telah merilis video promosinya dalam rangka Paris Fashion Week beberapa waktu lalu. Sudah tahu belum? Karena itu, intip deh buruan pesona si cantik satu ini.
(video by: GirlGroup Fancam)
Sudah Intip Yang Hot Lainnya??
Sasaran Amuk Fans 'Cheese in the Trap', Seo Kang Joon Buka Suara
Dibully Fans K-Pop, Followers Uus Malah Tambah 7 Ribu
FOTO: Cantik Bikin Pangling, Minzy 2NE1 Dituding Oplas Berlebihan
Pergi ke Paris, Tiffany SNSD Pamer Bahu Mulus dan Bawa Tas Unik
#RIPUus Jadi Trending Topic di Twitter, Uus Beri Komentarnya
©
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/kkd)
Kiky Kurnia Dewi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
