Iko Uwais Pulang ke Rumah Dengan Luka Lebam, Audy Sudah Biasa
Audy - Iko Uwais © KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Sebagai istri dari seorang aktor kondang yang membintangi banyak film bergengsi, Audy Item tentunya kerap kali ditinggal oleh sang suami untuk keperluan syuting. Lalu, apa ya kira-kira yang dirasakan oleh istri Iko Uwais ini?
Audy mengaku tak begitu terganggu dengan hal tersebut. Baginya, itu adalah salah satu konsekuensi menjadi istri dari seorang aktor. "Kita sih enjoy aja karena memang itu yang harus dijalani sebagai istri seorang aktor," katanya saat ditemui di Epicentrum XXI, kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (18/7).
Saat ini Audy dan Iko telah memiliki satu orang anak perempuan cantik bernama Atreya. Ia mengaku tak pernah mengajak Atreya untuk melihat bapaknya syuting film walaupun dekat. Ada alasan yang cukup penting ternyata di balik keputusan Audy tersebut.
Advertisement
Audy mengaku biasa ketika Iko Uwais pulang dengan luka lebam © KapanLagi.com/Budy SantosoUsia anak yang masih kecil dan genre action yang dimainkan oleh Iko menjadi penyebab utama tidak pernah mengajak sang anak menonton aksi Iko di depan kamera. Audy takut ini akan mengganggu tumbuh kembang sang anak nantinya.
"Kalau film nggak ya. Kan tahu sendiri tiap syuting film laki gue digebukin mulu. Gue nggak mau anak lihat bapaknya kesakitan meski itu akting. Tapi kalau misal ada acara di luar itu, kadang ikut," akunya.
Sebagai aktor laga profesional tentunya luka dan lebam sudah biasa didapatkan oleh Iko. Ternyata Audy sudah biasa dengan luka-luka suaminya setelah syuting. "Itu udah kerjaan dia. Kalau nggak gitu nggak dapat duit," ucapnya seraya tertawa.
Uniknya, 'kecuekan' Audy dengan luka-luka yang didapat Iko ini terjadi karena ia sudah terbiasa. Saat awal-awal membina pernikahan, Audy sempat senewen dengan hal ini, begitulah kira-kira pengakuan dari perempuan yang melejit sebagai penyanyi solo di tahun 2000-an awal tersebut.
"Dulu awal-awal baru nikah sempet ketakutan. Tapi makin ke sini jadi otomatis kalau dia pulang syuting udah harus siap obat merah atau apa. Atau siap mijetin dia pas lagi gak enak badan habis syuting," pungkasnya.
Jangan Lewatkan!
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/abs/otx)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
