Bikin Heboh Oscar 2016, Kate Winslet Diam-Diam Sedang Hamil?
Diterbitkan:
Kate Winslet © FameFlynet.com
Kapanlagi.com - Sepanjang acara Oscar 2016 berlangsung, Kate Winslet memang berhasil mencuri perhatian. Mulai dari penampilan stunning-nya di atas red carpet, hingga kemesraan yang ia tampilkan kala berpose dengan Leonardo DiCaprio.
Tak hanya itu saja, bahkan bintang film legendaris TITANIC ini juga sempat menangis kala DiCaprio memenangkan Oscar untuk kategori Best Actor. Namun ternyata, perhatian yang tertuju pada Kate tak berhenti sampai di situ saja.
Seperti yang dilansir dari OK!, aktris cantik berambut blonde ini dikabarkan tengah hamil. Rumor ini bermula saat ia bertingkah mencurigakan kala mengobrol dengan Brie Larson dan Cate Blanchett.
Ekspresi heboh Brie dan Cate usai mengelus-elus perut Kate © AFPSalah satu kamera media pun berhasil mengabadikan momen menghebohkan ini. Di sanalah kamu bisa melihat Kate yang nampak sedang memberitahukan sebuah kabar gembira pada dua rekannya malam itu.
Entah apa yang disampaikannya, yang jelas Cate dan Brie tampak sangat bahagia sambil mengelus-elus perut sang aktris. Usai itulah, ketiganya langsung heboh dan saling berpelukan.
Tak pelak ini menjadi sebuah pemandangan yang mencurigakan. Berbagai spekulasi tentang kehamilan Kate pun mulai bermunculan. Mungkinkah ia sedang berbadan dua? Kita tunggu saja kabar selanjutnya! ;)
Seputar Oscar:
Bikin Malu! Ini Kesalahan Sam Smith Saat Pidato di Oscar 2016
Cantik di Oscar, Julianne Moore Pinjam 'Baju Lama' Kendall Jenner
Penampilan Syahdu Sam Smith di Oscar 2016, Bikin Merinding!
FOTO: Leonardo DiCaprio Menang Oscar 2016, Kate Winslet Nangis
Gara-Gara 'Writings on the Wall', Sam Smith Menang Oscar 2016
FOTO: Cantik di Red Carpet Oscar, Olivia Wilde Pamer Cleavage
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(ok/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
