Cantik Keibuan, Evelyn Istri Aming Sudah Tak Sabar Punya Anak?
Diperbarui: Diterbitkan:
Aming & Evelyn Nada Anjani © istimewa
Kapanlagi.com - Rumah tangga Aming dan Evelyn Nada Anjani memang sangat mencuri perhatian. Jika di awal pernikahannya pasangan ini dihujat habis-habisan, kini publik seakan mendukung hubungan romantis di antara Aming dan sang istri.
Akun media sosial Evelyn dan Aming pun selalu banjir pujian dan doa dari para fans dan netizen. Dan kali ini komedian kondang itu kembali mengunggah potret Evelyn yang sama sekali tak terduga. Mau tahu?
Di balik penampilannya yang tomboi abis, ternyata Evelyn juga wanita yang punya sisi keibuan dalam dirinya. Pemandangan itulah yang bisa kamu temukan dalam foto berikut ini.
Evelyn ternyata keibuan, siap punya anak? © instagram.com/psychodiva2016Dalam potret tersebut, kamu bisa melihat seperti apa wajah cantik dan keibuan yang dimiliki Evelyn. Wanita bertato ini rupanya benar-benar menyukai anak kecil dan bersemangat untuk menggendong bocah lucu nan menggemaskan ini.
Bersamaan dengan diunggahnya foto ini, Aming pun menuliskan caption yang berbunyi, "Bismillah. Secepatnya ya sayang. Semoga Allah menghendaki, amin. Video menyusul ya sahabat. Untuk meningkatkan kualitas dan kenyamanan AminkEveline-nthusiast menonton. Pasti kita update terus. Sabar ya, terimakasih untuk kesetiaannya."
Dari sanalah terlihat jelas jika Aming sudah tak sabar untuk bisa memiliki momongan. Well, di usia pernikahan mereka yang masih baru ini, perbincangan soal anak memang sedang gencar dibicarakan. Menurut kamu bagaimana tentang hal ini?
Seputar Aming:
VIDEO: Surprise Romantis Aming Untuk Sang Istri, Bikin Baper!
[VIDEO] Jahil! Aming Tidur Pulas, Evelyn Malah Asyik Gangguin
Nikmati Bulan Madu Romantis, Ini Surprise Aming Untuk Istrinya
Aming Kerap Berdandan Seperti Wanita, Apa Kata Ibunda Evelyn?
Aming Nikahi Putrinya, Ibunda Evelyn: Alhamdulillah Banget!
Anaknya Sering Dikira Cowok, Ini Respon Ibunda Evelyn Istri Aming
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
