in partnership with Indosiar

Ditanya Soal Ta'aruf, Evelyn Kremes Sebutkan Kriteria Idamannya

Penulis: Louvina Gita

Diterbitkan:

Ditanya Soal Ta'aruf, Evelyn Kremes Sebutkan Kriteria Idamannya
Evelyn Kremes (credit: Kapanlagicom/Budy Santoso)

Kapanlagi.com - Penyanyi dangdut pendatang baru Evelyn Kremes sepertinya punya kriteria sendiri untuk pria idamannya. Kamis (28/3) kemarin, ia terlihat melakukan tanya jawab dengan followersnya melalui instagram story. Salah satu pertanyaannya mengarah pada kriteria pria yang ingin mengajaknya berta'aruf.

Nama Evelyn Kremes mulai dikenal masyarakat sejak kolaborasinya dengan Andika eks vokalis Kangen Band. Keduanya terlibat dalam duet single bertajuk Baper. Di tengah kesibukan mereka mempromosikan single itu justru sempat beredar kabar jika Evelyn telah dilamar Andika.

1. Syarat Ta'aruf

Instagram.com/evelynkremes

Salah seorang followers Evelyn bertanya, "Kalau mau ngajak ta'aruf itu apakah ada persyaratan untuk si pria? Kalau ada, apa syaratnya,".

Dan tanpa berbelit-belit, Evelyn langsung menyebut beberapa syarat yang harus dimiliki pria yang akan mengajaknya ta'aruf. "Syaratnya, rajin sholat fardhunya dan sunnah. Seiman, pintar ngaji, takut sama Allah dan sayang sama ibunya," tulisnya. Ada nggak nih KLovers yang masuk kriteria Evelyn?

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

2. Kenal Dangdut Sejak Kecil

Bagi seorang Evelyn, dunia musik dangdut memang bukan hal yang baru. Sejak berusia 5 tahun, ia sudah dikenalkan dengan genre musik khas Indonesia itu oleh kedua orang tuanya.

“Sejak lima tahun aku sudah diajarkan menyanyi dangdut oleh mama dan papa. Maklum namanya juga di kampung ya,” ujar gadis kelahrian Padang ini. Di usia belianya itu, Evelyn bahkan sudah berani tampil di panggung dengan membawakan lagu Wakuncar yang notabene menjadi selera orang yang lebih dewasa bila dibanding umurnya saat itu.

“Iya aku sudah berani bawain lagu Wakuncar meski masih bau kencur saat itu, hehehe,” ujar pemilik nama lengkap Evi Yuliani Purnama Sari itu.

(kpl/lou)

Editor:

Louvina Gita

Rekomendasi
Trending