Reminders of Him
Drama Romance

Reminders of Him

2026 PG-13
Sutradara
Vanessa Caswill
Penulis Skenario
Colleen Hoover Lauren Levine
Studio
Heartbones Entertainment Little Engine Universal Pictures

Setelah kencan yang terasa sempurna bersama pacarnya, Kenna (Maika Monroe) melakukan kesalahan fatal yang tak bisa ia tarik kembali. Sebuah kecelakaan mobil mengubah hidupnya drastis dan membuatnya harus mendekam di penjara.

Tujuh tahun kemudian, Kenna kembali ke kampung halamannya di Wyoming dengan satu harapan besar, membangun hidup baru dan mendapat kesempatan untuk bertemu kembali dengan putrinya, Diem (Zoe Kosovic), anak yang belum pernah benar-benar ia kenal.

Sayangnya, kakek-nenek Diem yang kini memegang hak asuh (Lauren Graham dan Bradley Whitford) dengan tegas menolak semua usaha Kenna untuk bertemu sang anak. Di tengah penolakan dan rasa bersalah yang menumpuk, Kenna justru menemukan empati tak terduga, bahkan perasaan yang lebih dalam, dari Ledger (Tyriq Withers), mantan pemain NFL yang kini menjadi pemilik bar lokal.

Seiring hubungan rahasia mereka berkembang, risiko dan ancaman pun ikut membesar, membahayakan masa depan keduanya. Perjalanan Kenna membawanya pada patah hati, tetapi juga membuka pintu menuju harapan akan kesempatan kedua.

Reminders of Him dijadwalkan rilis di Amerika Serikat pada 13 Maret 2026. Film ini sebelumnya sempat dijadwalkan tayang pada 13 Februari 2026 dan 6 Februari 2026.

Maika Monroe Kenna Rowan
Tyriq Withers Ledger Ward
Rudy Pankow Scotty Landry
Bradley Whitford Patrick Landry
Lauren Graham Grace Landry
Nicholas Duvernay Roman
Lainey Wilson
Rick Koy
Jennifer Robertson Ruth
Hilary Jardine Marie Anne
Zoe Kosovic Diem Landry
Jillian Walchuck Whitney

Jadwal Film