Beberapa waktu lalu, ada sebuah artikel di mk.co.kr membahas para selebritis Korea yang menikah dengan dokter. Sayangnya nih tanggapan netizen Korea kebanyakan julid.
Netizen bilang kebanyakan selebritis tidak mendapat pendidikan tinggi dan dikhawatirkan akan ada kesenjangan intelegensi saat ngobrol dengan pasangan mereka yang berprofesi sebagai dokter. Netizen lain bilang kalau selebritis memilih pasangan dari non-seleb dengan profesi dokter untuk menyeimbangkan hidup mereka. Ada pula yang bilang kalau anak mereka kelak jadi dokter, netizen tidak akan mengizinkan putra-putrinya menikah dengan selebritis.
Lalu siapa saja sih selebritis yang menikah dengan seorang dokter?
Aktor FROZEN FLOWER, Joo Jin Mo menikahi seorang dokter cantik bernama Min Hye Yoon di 2019. Pernikahannya digelar di Jeju serta dihadiri sederet aktor top seperti Song Joong Ki, Hwang Jung Min, dan lainnya.