Aaron Kwok Dapat Pujian Untuk Film Barunya
Kapanlagi.com - Film baru produksi Hong Kong AFTER THIS OUR EXILE yang dibintangi Charlie Yeung, Kelly Lin dan Aaron Kwok akan di tayangkan serentak pada 30 November di Hong Kong.
Dalam jumpa pers di Hong Kong pada Selasa, sutradara Patrick Tam memberikan pujian pada Kwok, sebagai pemeran utama pria, mengungkapkan kalau ini merupakan penampilan terbaiknya.
Bintang film dan penyanyi berusia 41 tahun ini memerankan seorang ayah yang kecanduan judi. Alur cerita di film ini berfokus pada hubungan yang aneh dan penuh komplikasi antara ayah dan anak setelah ditinggal sang ibu. Sedang Yeung memerankan si ibu.
Kwok dianugerahi best actor di ajang Golden Horse Awards tahun lalu untuk perannya di film DIVERGENCE dan diharapkan menerima penghargaan kembali untuk film AFTER THIS OUR EXILE.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(cnb/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
