Tony Leung Akan Berperan di Film Berbahasa Inggris
Kapanlagi.com - Bintang film Hong Kong, Tony Leung Chiu-Wai mengkonfirmasi, ia akan membintangi sebuah film berbahasa Inggris. Film baru tersebut dibuat berdasarkan buku karangan penulis misteri handal Lawrence Block.
"Aku mulai membaca kisah detektif-nya sejak 10 tahun lalu. Aku selalu ingin mengubahnya dan menjadikannya film yang berlatar belakang di Asia Tenggara," ujar Leung pada hari Selasa (21/02).
Tahun lalu, bintang layar lebar ini telah bertemu si penulis. Saat ia berada di New York, ia bertanya pada Block, yang telah menulis lebih dari 50 buku, untuk diijinkan mengadaptasi salah satu buku karyanya ke dalam sebuh film.
"Aku bertanya apakah ia bersedia membuat sebuah naskah untuk film," ujar Leung. "Sekarang ia sedang membuatnya untuku."
Advertisement
Leung mengatakan, film ini akan berseting di AS, sedang pemeran utamanya akan diubah, dari orang Amerika tulen jadi orang Amerika keturunan Cina, yang tentunya akan diperankan oleh Leung sendiri.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(xin/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
